Kembangkan Ekonomi Desa, Musdesus Kopdes Merah Putih Desa Pagaran Malaka Sukses

- Penulis

Kamis, 29 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


PADANG LAWAS
– Pemerintah Desa Pagaran Malaka, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara, resmi membentuk kepengurusan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih melalui musyawarah desa khusus (Musdesus) yang digelar di kantor desa Pagaran Malaka, pada Kamis (29/5/25).

Pembentukan Kopdes Merah Putih ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kementerian Desa yang menjadi bagian dari program unggulan Presiden RI, Prabowo Subianto.

Musyawarah tersebut melibatkan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, Pendamping Desa, dan unsur teknis lainnya.

Kepala Desa Pagaran Malaka,Raja Sulaiman Hasibuan menjelaskan, bahwa koperasi ini diharapkan mampu memberi manfaat besar bagi masyarakat jika dikelola dengan baik dan mendapat dukungan penuh dari warga.

“Program Kopdes Merah Putih ini setelah kami pelajari sangat bermanfaat. Bisa menyerap lapangan kerja, membantu petani, nelayan, hingga UMKM. Kalau dikelola maksimal, dampaknya luar biasa,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa koperasi ini dirancang untuk melayani kebutuhan sehari-hari warga, seperti pengelolaan gerai sembako, layanan simpan pinjam modal usaha kecil, pendirian klinik desa, serta penyediaan fasilitas penyimpanan hasil panen pertanian.

Sementara itu, Camat Lubuk Barumun, RH Adday Robi Harahap SH, mengatakan bahwa Kopdes Merah Putih dirancang sebagai penguat BUMDes.

“Koperasi ini akan merambah ke sektor usaha yang berpotensi mengembangkan ekonomi desa, seperti pengelolaan destinasi wisata, layanan air bersih, hingga perdagangan,” ujarnya.

Pemerintah dan masyarakat berharap pengelolaan koperasi dilakukan secara akuntabel dan transparan, serta berpihak kepada masyarakat kecil, tegas Camat. 

“Kami sangat mendukung pembentukan Kopdes ini. Semoga bisa membantu usaha kecil mendapatkan modal tanpa harus meminjam ke rentenir. Tapi yang meminjam juga harus bertanggung jawab dan amanah,” harap salah satu warga yang hadir.

Dengan terbentuknya Kopdes Merah Putih, Desa Pagaran Malaka menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah pusat dan memperkuat ekonomi desa berbasis kemandirian.

Hadir Plt Kadis Perindagkop, Imron Saleh Siregar M.Si, Camat Lubuk Barumun RH Adday Robi Harahap SH, Kepala Desa Pagaran Malaka Raja Sulaiman Hasibuan, Ketua BPD beserta Anggota, Perangkat Desa, Staf Desa, dan Undangan lainnya. 

(ASWIN)

Redaksi : Feri Windria

Berita Terkait

Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai
Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana
Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai
Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap
Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:04 WIB

Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:30 WIB

Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:24 WIB

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai

Kamis, 15 Januari 2026 - 06:38 WIB

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Berita Terbaru

Berita

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Kamis, 15 Jan 2026 - 06:38 WIB