Pria Paruh Baya Warga Bagan Besar Dumai Meregang Nyawa Diamuk Orang Gila

- Penulis

Sabtu, 21 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Seorang pria paruh baya bernama Nyono (54), warga Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Bagan Besar, Dumai tewas secara tragis usai diamuk orang gila, Sabtu (21/06/25).

Korban dipukul menggunakan balok kayu oleh seorang pria yang diduga mengalami gangguan jiwa (ODGJ). Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (21/06/25) pagi, sekitar pukul 08.10 WIB, di Jalan Siak II Simpang Sigunggung, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru.

Kanit Reskrim Polsek Payung Sekaki, Ipda Irfan Siswanto mengatakan, korban saat itu baru saja turun dari bus asal Dumai.

Tiba-tiba, pelaku yang diketahui bernama Frangki Sinaga (42) langsung mengejar korban dari depan toko ban Barona hingga ke depan rumah makan Dian Rasa.

“Korban dikejar oleh pelaku dan dipukul menggunakan balok kayu di bagian belakang kepala, hingga terjatuh dan bersimbah darah,” ujar Irfan.

Seorang saksi mata, Dolok Purba (41) menyebutkan bahwa ia melihat korban sudah tergeletak di pinggir jalan dalam kondisi berlumuran darah, sementara pelaku masih memegang balok kayu.

Warga sekitar segera mengamankan pelaku dan mengikat tangan serta kakinya sebelum polisi tiba di lokasi. Mendapat laporan dari warga, Tim Opsnal Polsek Payung Sekaki segera mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

Saat petugas tiba, korban telah meninggal dunia, sedangkan pelaku sudah diamankan warga dalam keadaan terikat. Korban dan pelaku kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk pemeriksaan medis dan autopsi.

Hasil pemeriksaan sementara menunjukkan korban mengalami luka parah di bagian belakang kepala akibat benturan benda tumpul. Polisi masih mendalami motif pasti pelaku dalam insiden ini, dikutip dari cakaplah. (Red)
Editor : Feri Windria

Berita Terkait

Walikota Dumai H. Paisal Sambut Hangat Kunjungan Kejati Riau ke Dumai
Kunjungan Kerja, Monitoring dan Supervisi Kepala Kejaksaan Tinggi Riau di Wilayah Kejaksaan Negeri Dumai
Maling Mengasak 2 Unit Handphone di Saat Korban Sedang Tidur di Bengkel
Berharap Sengketa Lahan Antara Zailani dan PT EUP Segera Diselesaikan” : Datuk Seri Drs H Zamhur Egab,
Kompolnas Turun Tangan, Cek Polisi Tewas di Dream Box Dumai ke Pengawas Internal
Wawako Sugiyarto Sampaikan Penjelasan Sekaligus Serahkan Dokumen KU-APBD dan PPA-S APBD Kota Dumai TA 2025 Dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Dumai
Melalui Program Edukatif, Rutan Dumai Goes to School di SMKN 2 Dumai
Walikota Dumai H. Paisal Terima Dokumen Perencanaan Pengadaan Tanah Perluasan Buffer Zone dari PT. Pertamina Dumai
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 17:35 WIB

Walikota Dumai H. Paisal Sambut Hangat Kunjungan Kejati Riau ke Dumai

Jumat, 11 Juli 2025 - 17:27 WIB

Kunjungan Kerja, Monitoring dan Supervisi Kepala Kejaksaan Tinggi Riau di Wilayah Kejaksaan Negeri Dumai

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:08 WIB

Maling Mengasak 2 Unit Handphone di Saat Korban Sedang Tidur di Bengkel

Jumat, 11 Juli 2025 - 14:56 WIB

Berharap Sengketa Lahan Antara Zailani dan PT EUP Segera Diselesaikan” : Datuk Seri Drs H Zamhur Egab,

Jumat, 11 Juli 2025 - 14:02 WIB

Kompolnas Turun Tangan, Cek Polisi Tewas di Dream Box Dumai ke Pengawas Internal

Berita Terbaru