Kejurkot Tenis dan Walikota Cup I Kota Dumai Resmi di Tutup

- Penulis

Senin, 23 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Wali Kota Dumai H Paisal menutup secara resmi Kejuaraan Olahraga Kota (Kejurkot) Dumai Cabang Olahraga (Cabor) Tenis Lapangan dan Wali Kota Cup I Kota Dumai, bertempat di Lapangan Tenis Taman Bukit Gelanggang (TBG), Ahad (22/6/2025).

Untuk Kejurkot Tenis Tahun 2025, Pelti Dumai mempertandingkan 4 partai, yakni Ganda Putra, Ganda Putri, Tunggal Putra dan Tunggal Putri.

Sedangkan kompetisi Wali Kota Cup I Kota Dumai diikuti 15 tim terbaik dari berbagai instansi dan perusahaan di Kota Dumai.

Seremoni acara penutupan berlangsung seusai partai final kategori antar club dan instansi se Kota Dumai.

Dalam momen ini, Wali Kota Dumai menyaksikan secara langsung pertandingan final kategori club dan instansi, antara Tim Hiperten-C versus Seruni-A.

Pertandingan final tersebut berlangsung sangat seru. Kedua tim mempertontonkan permainan yang sangat apik dan menghibur.

Belum lagi sorak sorai dari masing-masing pendukung semakin menyemarakkan suasana lapangan. Pertandingan final kategori antar club dan instansi se Kota Dumai itu berakhir dengan skor 2-0. Dengan begitu, Tim Seruni-A keluar sebagai pemenang I.

Wali Kota Dumai H Paisal dalam sambutannya, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada panitia PELTI Dumai dan semua pihak yang ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kejuaraan tenis lapangan yang telah berlangsung selama 5 hari, mulai dari tanggal 18 hingga 22 Juni 2025.

📷: @kominfo.dumai

Berita Terkait

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai
Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap
Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK
PMII Dumai Berganti Nahkoda: Sahrizal rahman Dorong Arah Gerakan Kritis dan Kontrol Sosial

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:24 WIB

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai

Kamis, 15 Januari 2026 - 06:38 WIB

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:25 WIB

Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:20 WIB

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya

Berita Terbaru

Berita

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Kamis, 15 Jan 2026 - 06:38 WIB