Pembangunan Tribum Olahraga Dumai Sudah Mencapai 20 Persen

- Penulis

Rabu, 6 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Pembangunan tribun penonton pada stadion sepakbola Kota Dumai tengah digesa dan menunjukkan progres yang baik. Menurut pantauan di lapangan, saat ini progres pembangunan tribun lebih kurang 20% dengan target selesai pada akhir tahun 2025.

Direncanakan ketika sudah rampung, tribun stadion ini nantinya dapat menampung 2.000-2.500 penonton dengan kualitas lapangan berstandar nasional dan running track berstandar internasional. Selain itu, pencahayaan stadion ini nantinya akan diatur sedemikian rupa untuk di malam hari. Stadion ini juga memiliki fasilitas lapangan olahraga atletik yang juga tengah digesa pengerjaannya.

Muhammad Mufarizal, S.T., M.IP selaku Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang (Dispertaru) Kota Dumai yang menaungi pengerjaan stadion sepakbola menyampaikan jika pengerjaan lapangan sudah selesai sepenuhnya dan dilanjutkan dengan pembangunan tribun.

Mufarizal juga menyebut jika pembangunan tribun ini rampung, maka selanjutnya proses penataan ruang di sekitaran stadion untuk kebutuhan parkir dan sebagainya akan segera dilaksanakan.

“Sejauh ini progresnya sesuai dengan perencanaan yang telah disepakati. Pak Wako Paisal menitipkan agar pembangunan ini berjalan dengan lancar dan dapat difungsikan untuk masyarakat Kota Dumai jika sudah selesai sepenuhnya” tutur Mufarizal.

Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS yang sempat meninjau proses pembangunan tribun pada beberapa waktu lalu menitipkan pesan kepada pelaksana agar bekerja baik dan memastikan standar sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Berita Terkait

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK
PMII Dumai Berganti Nahkoda: Sahrizal rahman Dorong Arah Gerakan Kritis dan Kontrol Sosial
Polres Dumai Gelar Sosialisasi DIPA RKA-KL TA 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas
Petugas Satpol PP Dumai Amankan WNA Cina dan Siswi SMK Sekamar

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:25 WIB

Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:20 WIB

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:09 WIB

Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:47 WIB

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Berita Terbaru

Berita

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Rabu, 14 Jan 2026 - 04:47 WIB