Realisasikan Dana Desa, Pemdes Pagarambira Jae Bangun Rabat Beton dan Akses Lainnya

- Penulis

Senin, 2 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


PADANG LAWAS
– Kucuran Dana Desa (DD) TA. 2024 benar-benar dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk pembangunan infrastruktur permukiman atau perkampungan di desa. Seperti di Desa Pagarambira Jae, Kecamatan Sosopan, Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara.

Demi mewujudkan Program Pembangunan, salah satunya di bidang akses jalur lingkungan, Pemerintah Desa Pagarambira Jae realisasikan Dana Desa TA. 2024 dengan pembangunan jalan Rabat Beton Usaha Tani dengan volume : Panjang 353 meter Lebar 1,5 meter, Pembangunan Tangga Makam Jired Pancaukan Sorimangampu Panjang 35 meter, Lebar 1,5 meter dan Bangunan Bronjong Panjang 15 meter untuk pengairan sungai Sorimangampu untuk kebutuhan air 3 mesjid di Desa Tersebut. 

Kepala Desa Pagarambira Jae, Darma Bakti Nasution didampingi Sekdes Utama Nasution mengatakan, “Pembangunan Rabat Beton, Tangga makam dan Bronjong tersebut merupakan wujud kerja Pemerintah Desa terhadap kebutuhan masyarakat yang sebelumnya sudah direncanakan dan disepakati melalui Musyawarah Desa (Musdes), sehingga melalui Dana Desa yang dikucurkan T.A 2024, Pemdes Pagarambira Jae merealisasikan anggaran tersebut pada akses jalan lingkungan”.

“Ketiga item akses Dana Desa 2024 merupakan hasil kesepakatan melalui Musdes. Dan Alhamdulilah pembangunan Jalan dengan Rabat beton tersebut sudah selesai dilaksanakan,“ terang Darma. 

Dimana, papar orang nomor satu di desa Pagarambira Jae ini, “Jalan tersebut merupakan jalur yang memang harus segera diutamakan untuk dibangun, karena selain akses jalur lingkungan yang banyak sering dilalui warga, juga akses jalan penghubung antar Dusun”.

Dilain tempat Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Aliatus Hasibuan (Kaur Perencanaan) menyampaikan, “Dengan terealisasinya pembangunan jalan Rabat Beton ini, bisa memberikan manfaat untuk warga, sehingga sangat besar harapan, dengan kondisi jalan yang lebih baik tersebut menjadi salah satu faktor pendukung masyarakat yang mayoritas para petani untuk mendongkrak roda perekonomian”.

“Saya berharap agar masyarakat nantinya turut memelihara jalan rabat beton yang telah di bangun ini. Semoga jalan rabat beton ini bermanfaat bagi masyarakat desa Pagarambira Jae. 

(ASWIN)

Berita Terkait

Dishub Dumai Laksanakan Monitoring Kegiatan Magang Tim PKL PTDI STTD
Kejaksaan Negeri Dumai Mengikuti Pembukaan Rapat Kerja Nasional Tahun 2026
Panen Raya Rutan Dumai Bersama Menteri Imipas Secara Virtual
Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai
Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana
Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai
Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap
Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:11 WIB

Dishub Dumai Laksanakan Monitoring Kegiatan Magang Tim PKL PTDI STTD

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:04 WIB

Kejaksaan Negeri Dumai Mengikuti Pembukaan Rapat Kerja Nasional Tahun 2026

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:53 WIB

Panen Raya Rutan Dumai Bersama Menteri Imipas Secara Virtual

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:04 WIB

Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:30 WIB

Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana

Berita Terbaru