Kampanye di Gang Melati, Paslon Nomor 3 Disambut Lantunan Solawat

- Penulis

Senin, 11 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Ket foto : Kampanye dialogis cawako nomor urut 3 di Gang Melati, Jalan Sideorejo.

DUMAI – Kampanye tatap muka pasangan calon walikota Dumai, H Paisal SKM, Mars dan wakilnya Sugiyarto di RT 10, Jalan Sidorejo, Gang Melati,  Kelurahan Ratu Sima, Minggu (10/11/2024) malam.

Turut hadir dalam kesempatan ini, tokoh masyarakat, alim ulama, tokoh pemuda, relawan dan ratusan masyarakat setempat.

Kehadiran cawako Dumai H Paisal, SKM, Mars dilokasi kampanye disambut antusias warga dengan lantunan solawat guna kemenangan paslon nomor urut 3.

Dalam sambutannya, H Paisal menjelaskan terkait komitmen untuk melanjutkan program berkhidmat, seperti khidmat kesehatan, pendidikan, infrastruktur hingga penerangan dan kebersihan.

“Kami ingin menata Dumai jauh lebih rapi dan berkembang. Sehingga mampu mendongkrak ekonomi masyarakat terutama UMKM,” jelasnya.

H Paisal memaparkan terkait target tahun 2025 hingga 2026 untuk penyelesaian penyaluran PDAM, dan penataan spot kuliner serta penyelesaian infrastruktur yang belum tersentuh.

“Insya Allah tahun depan kita juga akan membangun dan merapikan jalan ombak, dock yard dan rumah dinas walikota sebagai tempat olahraga, kuliner dan taman lansia terbaik,” sebutnya.

Terkait penyelesaian air pasang rob dan banjir, tahun depan H Paisal sebagai petahana sudah mengalokasikan Rp 50 miliar sebagai langkah awal untuk pembangunan turap permanen sepanjang 8 kilometer.

“Untuk banjir dan pasang rob, kita butuh Rp.800 miliar, dalam 2,5 tahun tidak mungkin selesai seluruhnya. Insya Allah jika diberikan amanah tahun depan kita fokus menangani ini,” pungkasnya.**

Berita Terkait

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai
Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap
Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK
PMII Dumai Berganti Nahkoda: Sahrizal rahman Dorong Arah Gerakan Kritis dan Kontrol Sosial

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:24 WIB

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai

Kamis, 15 Januari 2026 - 06:38 WIB

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:25 WIB

Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:20 WIB

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya

Berita Terbaru

Berita

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Kamis, 15 Jan 2026 - 06:38 WIB