Breaking News, Walikota Dumai Rotasi Pejabat di Lingkungan Pemko Dumai

- Penulis

Jumat, 9 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Walikota Dumai Paisal diawal Tahun 2026 ini mengumumkan pergantian dan mutasi terbaru pejabat administrator dan fungsional atau setingkat Eselon III dan IV, Jumat (09/01/2026).

Pelantikan ini dalam rangka mengisi kekosongan sejumlah posisi jabatan atau yang belum ada pejabat tetap. Diantaranya sekretaris sejumlah dinas, kepala bagian dan camat.

Salah satu yang menonjol ialah dua kepala bidang pada Dinas Pekerjaan Umum Dumai dilantik jadi sekretaris, yaitu Dodi Iswahyudi dari Kabid Bina Marga diangkat menjadi Sekretaris Dinas Kominfo dan Wan Rieko sebelumnya Kabid Sumber Daya Air DPU dilantik jadi Sekretaris Dinas Tenaga Kerja.

Kemudian, Aldi Lubis dari sebelumnya Kabid Tibum Satpol PP dilantik jadi Camat Dumai Selatan, dan Kasi Ops Ganda Prawiranata diangkat pada jabatan Kabid Tibum.

Selanjutnya, Juni Pasrah Kasubag Keprotokolan diangkat menjadi Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan atau Prokopim menggantikan Zulfahmi yang sudah dilantik jadi Kepala Badan Pendapatan Daerah.

Untuk jabatan kepala bidang, diantaranya, Tabrani jadi Kabid Cipta Karya, Yomi Indriyansah dilantik Kabid Bina Marga.

Walikota Paisal menjelaskan bahwa jabatan yang kosong dan kini sudah diisi pejabat tetap harus disikapi dengan kinerja yang solid dan saling mendukung satu sama lain.

Pejabat baru langsung menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dan organisasi perangkat kerja harus mengedepankan pelayanan kepada masyarakat.

“Jabatan kosong sudah diisi dan lengkap, tentunya ini membuat tim kerja harus makin kuat dan solid, saya berpesan kepala satuan kerja mengedepankan pelayanan ke masyarakat dengan sepenuh hati,” kata Paisal.

Berita Terkait

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK
PMII Dumai Berganti Nahkoda: Sahrizal rahman Dorong Arah Gerakan Kritis dan Kontrol Sosial
Polres Dumai Gelar Sosialisasi DIPA RKA-KL TA 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas
Petugas Satpol PP Dumai Amankan WNA Cina dan Siswi SMK Sekamar
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:25 WIB

Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:20 WIB

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:09 WIB

Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:47 WIB

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Berita Terbaru

Berita

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Rabu, 14 Jan 2026 - 04:47 WIB