Jika Ada Gangguan Traffic Light, Dishub Pekanbaru Siap Berikan Pelayanan

- Penulis

Kamis, 2 Maret 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rudi Hartono
Kasi Rekayasa Fasilitas Lalu lintas dan Jalan Dishub Kota Pekanbaru.

Tribunriau,PEKANBARU Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru bagian Rekayasa Fasiltas Lalu lintas Jalan siap turun langsung ke lapangan jika ada gangguan dan kerusakan pada traffic light.

Hal itu dikatakan Kadishub Kota Pekanbaru Aripin HR, SH saat dikonfirmasi, Selasa (28/2/2017) melalui Kasi Rekayasa Fasilitas Lalu lintas dan Jalan, Rudi Hartono.

“Jika ada laporan tentang traffic light yang mengalami kerusakan, maka kita langsung bergerak cepat. Kemudian, melakukan pengecekaan dan perbaikan. Hal ini kita lakukan agar tidak ada kemacetan bagi pengemudi dan pengendara motor,  sehingga bisa aman dan lancar, ” ungkap Rudi.

Diterangkan Rudi, pihaknya selalu siap dalam memberikan pelayanan jika ada ganguan traffic light tersebut. “Personil setiap hari kita stanbykan. Bila ada dapat laporan maka, langsung bergerak ke titik yang mengalami kerusakan itu,” ujar Rudi.

Rudi menerangkan, selain itu, dalam melakukan pengawasan, personil yang disiapkan lebih kurang delapan orang. 

“Jadi mereka inilah yang siap turun ke lapangan jika ada permasalahan traffic light. Dengan begitu. jika ada kendala dengan traffic light bisa diatasi dengan cepat,” ungkap Rudi.

Lebih jauh Rudi menambahkan,  untuk kedepan pihaknya berencana untuk membuat atau memasang CCTV di setiap traffic light yang ada di beberapa titik di Kota Pekanbaru. Sehingga kedepan, jika terpasang CCTV itu tentu akan mempermudah dalam melakukan pengawasan.

“Memang ada wacana kita untuk memasang CCTV di setiap traffic light. Namun, itu harus dibicarakan dengan pimpinan dan walikota. Selain itu,  kita tentu menyediakan anggarannya. Tapi,  itu baru wacana,  namun yang memberikan keputusan tentu pimpinan kita,” sebut Rudi. (djv)

Berita Terkait

Bentuk Kepedulian Bersama Terhadap Lingkungan, Rutan Dumai Melaksanakan Kerja Bakti
Kabid PSLB3 DLH Kota Dumai Sekaligus Kabid SPM PU TP Sosialisasi Manfaat Bank Sampah
Sosialisasi dan Pendampingan Pembentukan Struktur Bank Sampah
Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Melaksanakan Sosialisasi Manfaat dan Keuntungan Bank Sampah
Tanam Jagung Serentak, Polres Dumai Dukung Program Nasional Ketahanan Pangan
Kapal Suction Dredging PT Agro Murni Dipertanyakan, KSOP Dumai Belum Terbitkan Izin
Kelompok MASTALI MADU Soroti Kegiatan di PT EUP “Berikan Perhatian Serius dan Segera Turut Menyelidiki” : Mansur
Penyerahan Tong Sampah ke Kampung Kuliner Bukit Kapur Dorong UMKM Bersih dan Sehat Dalam Pengelolaan Sampah Kuliner

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 07:57 WIB

Bentuk Kepedulian Bersama Terhadap Lingkungan, Rutan Dumai Melaksanakan Kerja Bakti

Sabtu, 12 Juli 2025 - 06:09 WIB

Kabid PSLB3 DLH Kota Dumai Sekaligus Kabid SPM PU TP Sosialisasi Manfaat Bank Sampah

Sabtu, 12 Juli 2025 - 05:55 WIB

Sosialisasi dan Pendampingan Pembentukan Struktur Bank Sampah

Kamis, 10 Juli 2025 - 18:12 WIB

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Melaksanakan Sosialisasi Manfaat dan Keuntungan Bank Sampah

Kamis, 10 Juli 2025 - 07:31 WIB

Tanam Jagung Serentak, Polres Dumai Dukung Program Nasional Ketahanan Pangan

Berita Terbaru