Melalui Program Green Policing di PAUD, Polres Dumai Tanamkan Cinta Lingkungan Sejak Dini

- Penulis

Jumat, 26 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Polres Dumai melalui Polsek Sungai Sembilan melaksanakan kegiatan edukasi dan penanaman pohon di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Permata Bunda, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai, pada Jumat (26/9/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Green Policing yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan sejak usia dini.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini melibatkan personel Polsek Sungai Sembilan, kepala sekolah dan guru PAUD Permata Bunda, serta sekitar 20 siswa-siswi PAUD.

Kapolres Dumai, AKBP Angga Febrian Herlambang, S.I.K., S.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa program Green Policing ini sangat penting untuk menanamkan nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan sejak dini.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, anak-anak dapat memahami pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon dan merawatnya,” ujar AKBP Angga.

Kanit Binmas Polsek Sungai Sembilan, Aiptu Dedi Sukria, yang mewakili Kapolsek Sungai Sembilan dalam kegiatan tersebut, menyampaikan penyuluhan dan edukasi kepada siswa-siswi PAUD tentang manfaat Green Policing.

“Kami memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup melalui penanaman bibit pohon, baik di lingkungan sekolah maupun di rumah,” jelas Aiptu Dedi.

Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon di lingkungan PAUD Permata Bunda, yang diikuti oleh seluruh peserta. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan.

AKBP Angga menambahkan, kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud nyata dukungan Polres Dumai terhadap program-program pelestarian lingkungan.

“Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya menjaga lingkungan demi masa depan yang lebih baik,” pungkasnya.

Berita Terkait

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK
PMII Dumai Berganti Nahkoda: Sahrizal rahman Dorong Arah Gerakan Kritis dan Kontrol Sosial
Polres Dumai Gelar Sosialisasi DIPA RKA-KL TA 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas
Petugas Satpol PP Dumai Amankan WNA Cina dan Siswi SMK Sekamar
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:25 WIB

Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:20 WIB

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:09 WIB

Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:47 WIB

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Berita Terbaru

Berita

Abang dan Adik Resmi Dilantik Sebagai PPPK

Rabu, 14 Jan 2026 - 04:47 WIB