Rutan Dumai Bagikan Termos dan Matras Penuhi Hak Dasar Warga Binaan

- Penulis

Sabtu, 1 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Dumai terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi warga binaan. Komitmen tersebut diwujudkan melalui kegiatan pembagian termos dan matras kepada seluruh warga binaan sebagai bentuk pemenuhan hak dasar dan peningkatan kualitas layanan Pemasyarakatan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Rutan Dumai dalam menciptakan lingkungan hunian yang lebih layak, bersih, dan nyaman bagi warga binaan. Matras dan termos yang dibagikan diharapkan dapat menunjang kebutuhan sehari-hari, sekaligus menjaga kebersihan dan kesehatan di dalam blok hunian.

Kepala Rutan Dumai, Enang Iskandi, menyampaikan bahwa pemenuhan hak dasar warga binaan merupakan tanggung jawab moral dan administratif yang harus dijaga dengan baik.

“Pemberian termos dan matras ini bukan sekadar pembagian barang, tetapi bentuk nyata komitmen kami untuk memastikan hak-hak dasar warga binaan terpenuhi dengan layak,” ujarnya.

Ia juga berharap, dengan adanya pembagian perlengkapan ini, warga binaan dapat lebih menjaga kebersihan dan kerapian di kamar hunian serta menciptakan suasana yang tertib dan harmonis.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh rasa syukur dari warga binaan yang menerima bantuan tersebut. Pembagian termos dan matras ini menjadi langkah konkret Rutan Dumai dalam mendukung terciptanya lingkungan Pemasyarakatan yang sehat, nyaman, dan berkeadilan.

Berita Terkait

Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai
Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana
Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai
Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap
Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Tetapkan Skala Prioritas, Pemko Dumai Segera Gesa Lanjutan Penanggulang Banjir di Sungai Dumai
Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan Lantik Pejabat Baru Polda Riau, Ini Daftarnya
Polisi Dalami Temuan Narkoba Hasil Razia Satpol PP di Indo Kost Dumai
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:04 WIB

Dinas Pekerjaan Kota Dumai Bahas Peningkatan Jalan Strategis Dumai

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:30 WIB

Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai Melaksanakan Rapat Sosialisasi Program Penangan Banjir Segmen 6 di Kelurahan Laksamana

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:24 WIB

Bagaimana Peran Serta Perusahaan Membangun Infrastruktur di Kecamatan Medang Kampai

Kamis, 15 Januari 2026 - 06:38 WIB

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:29 WIB

Polresta Jambi Gagalkan Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu

Berita Terbaru

Berita

Pelaku Penyelundupan Manusia di Dumai Ditangkap

Kamis, 15 Jan 2026 - 06:38 WIB